WORKSHOP IMPLEMENTASI PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) PRODI DIII GIZI POLTEKKES KEMENKES PADANG. SENEN (31/10/2022)
Admin(CM)
02/12/2022 15:43 WIB

Senen (31/10/2022) Prodi DIII Gizi Poltekkes Kemenkes Padang melaksanakan Workshop Implementasi Praktek Kerja Lapangan (PKL) , worksop ini tidak hanya menyelenggarakan proses pembelajaran di dalam kelas, melainkan juga menyelenggarakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) bagi mahasiswanya untuk mewujudkan tenaga kesehatan yang ahli dan terampil.
Pelaksanaan PKL tidak hanya melibatkan institusi pendidikan saja tetapi juga melibatkan instruktur di lahan praktek yang berperan sebagai pembimbing lapangan (CI). Dengan kegiatan PKL diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan keterampilannya melalui praktik secara langsung di sarana pelayanan kesehatan maupun masyarakat. Kegiatan PKL Prodi D III dilaksanakan di Rumah Sakit pemerintah maupun swasta untuk mata kuliah Manajemen Sistem Penyelenggaraan Makanan Rumah Sakit (MSPM-RS) dan Asuhan Gizi Klinik (AGK), puskesmas dan desa/jorong untuk mata kuliah Program Intervensi Gizi Masyarakat (PIGM).
Untuk menunjang kelancaran PKL diperlukan suatu buku pedoman PKL. Buku pedoman PKL merupakan buku yang digunakan sebagai panduan bagi pembimbing praktik akademik, pembimbing praktik lapangan, dan mahasiswa dalam melaksanakan PKL di sarana pelayanan kesehatan dan desa/nagari.
Dengan adanya buku pedoman PKL diharapkan kegiatan praktik dapat berjalan sesuai dengan kompetensi yang telah direncanakan dan mampu meningkatkan keterampilan mahasiswa.
Penyusunan buku pedoman ini dilaksanakan dalam workshop yang melibatkan langsung pembimbing praktik mahasiswa di pelayanan kesehatan, harapannya dengan workshop ini dapat dilakukan persamaan persepsi mengenai pelaksanaan PKL mahasiswa Prodi DIII Gizi.